Online shop abal-abal & dampaknya bagi e-commerce di Indonesia. Online shop abal abal (OSAL), istilah ini memang belum terlalu familiar bagi masyarakat tanah air. OSAL bisa digunakan untuk mendefinisikan oknum penipu berkedok online shop. Meskipun bisnis e-commerce Indonesia terus berkembang pesat selama beberapa tahun terakhir, tak dapat dipungkiri bahwa online shop abal abal masih sulit diberantas.
Kehadirannya tentu membawa pengaruh buruk bagi perkembangan online shop lainnya secara keseluruhan. Sebab membuat banyak orang segan untuk melakukan belanja online.
Baca Juga: Program Accurate
Online Shop Abal-Abal & Efeknya Bagi E-Commerce
Penipuan dari toko online palsu memang makin marak saat ini. Sebenarnya ciri-cirinya bisa kita kenali dengan beberapa hal. Kemudahan dalam berbelanja online memang kerapkali disalahgunakan oleh sejumlah oknum untuk melakukan kejahatan. Agar tidak tertipu atau setidaknya mengantisipasi kemungkinan tersebut, sebaiknya kenali sejumlah ciri-ciri toko online palsu berikut ini.
Kerap Menawarkan Harga Super Murah
Trik utama online shop abal-abal alias OSAL dalam menarik korbannya adalah memberikan harga super murah. Bahkan tak jarang berani memberi diskon hingga 80-90%. Diskon tersebut umumnya untuk gadget, TV, komputer, dan berbagai barang elektronik lainnya.
Baca juga: Cara berlangganan Accurate Online
Online Shop Abal-Abal & Efeknya Bagi E-Commerce
Memanfaatkan Jalur Komunikasi Non Resmi
Online shop asli tentu akan berkomunikasi hanya dengan jalur resmi yang disediakan e-commerce. Jika ada yang menggunakan jalur komunikasi di luar layanan e-commerce tersebut, maka anda patut curiga. Biasanya nomor telepon atau WhatsApp digunakan sebagai pilihan komunikasi toko online palsu.
Meminta Transfer Dana/DP
Setelah memberikan iming-iming harga super murah, online shop palsu pun akan mengelabui korbannya dengan meminta transfer DP. Jika menggunakan fitur e-commerce, maka OSAL akan memberi rekening milik pribadi, bukan rekening bersama.
Baca Juga: Harga Accurate 5
Penawaran SMS Abal-abal | Online Shop Abal-Abal
Komunikasi teks satu ini memang cakupannya sangat luas. Bahkan beberapa bank menggunakan layanan SMS sebagai sarana untuk mengamankan transaksi perbankan menggunakan Two Factor Authetication atau T-FA. Selain itu biayanya lebih murah dan sifatnya pribadi.
Tidak Ada Testimonial
Umumnya pelanggan yang pernah membeli dan puas dengan pelayanan serta produk sebuah online shop akan memberikan testimoni. Bisa melalui chat, foto, tag, dsb. Patut dicurigai jika sebuah online shop tidak memiliki testimonial satupun. Namun anda pun patut jeli dalam melihat testimonial.
Mematikan Kolom Komentar
Anda wajib curiga jika menjumpai online shop yang mematikan kolom komentarnya di Instagram. Instagram memang menyediakan fitur off comment. Fitur tersebut biasa digunakan online shop abal-abal agar tidak ada korban yang berkomentar di publik.
Baca Juga: Accurate Semarang
Tidak Bersedia Melakukan COD
Salah satu solusi menghindari penipuan online shop adalah dengan transaksi langsung. Jika lokasinya memang terjangkau, maka sebaiknya lakukan pembelian dengan sistem COD (cash on delivery). Maka patut dicurigai jika ada online shop yang menolak melakukan sistem COD.
Dengan kehati-hatian, Anda bisa lebih cermat dalam belanja online. Bagi pebisnis, jangan sampai karena produk murah untuk keperluan bisnis, malah modal Anda yang melayang.
Baca juga: Harga Accurate Online
Bukan hanya cara meningkatkan omset bisnis saja yang patut diperhatikan para pebisnis online. Memerangi OSAL memang penting. Namun, memperbaiki sistem internal bisnis juga penting. Penggunaan software laporan keuangan yang canggih harus menjadi bagian dari perbaikan sistem bisnis Anda.
Sekarang, Anda bisa menggunakan Accurate Online yang canggih untuk bisnis online Anda. Fitur-fitur laporan keuangan pada software Accurate Online akan membantu Anda mengurus keuangan bisnis secara praktis dan sistematis. Sehingga keamanan data internal Anda akan terjaga dengan baik. Proses pembuatan laporan keuangan, urusan aset bisnis, persediaan barang, dan hal-hal penting lainnya dapat diselesaikan dengan cepat dan akurat.
Apa lagi sekarang Accurate Online sudah terintegrasi dengan tiga marketplace di Indonesia. Integrasi ini tentunya memudahkan penjual di marketplace dalam melakukan input data penjualan ke sistem keuangan tanpa harus mencatat ulang. Accurate Online siap menjadi solusi bagi urusan finansial bisnis online Anda. Mari menyiapkan sistem internal yang berkualitas untuk mendukung perkembangan bisnis online di era modern.
Baca Juga: Cara beli Accurate
Berbagai keuntungan yang Anda dapatkan dengan menggunakan Accurate Online
- Pembukuan Usaha Bisa Anda Lakukan dengan Mudah Menggunakan Accurate Online termasuk bekerja dari rumah.
- Membuat Invoice dengan Mudah dan Cepat
- Membuat Surat Jalan dengan Mudah
- Tersedia Contoh Templete Invoice, PO, Surat Jalan, Jurnal Voucher, dan lain-lain
Selain Accurate online yang berbasis cloud tersedia juga Software Accurate 5 yang berbasis desktop yang memiliki keunggulan telah di lengkapi modul manufaktur yang belum di sediakan di Accurate Online. Dengan harga Accurate Online yang terjangkau, Accurate akan menjadi solusi terbaik bagi bisnis Anda.
Online Shop Abal-Abal & Efeknya Bagi E-Commerce
BACA JUGA:
Aplikasi Accurate, Program Accurate, Software Accurate, Accurate Online, Harga Accurate Online, Accurate Offline
- Fitur Accurate 5
- Harga Accurate Offline
- Panduan pembelian kode aktivasi Accurate Online
- Cara berlangganan Accurate Online
- Accurate Online fitur harga dan cara pembeliannya
- Manual Book Accurate Online
- Accurate Offline
- Harga accurate online terbaru
- Aplikasi Accurate
- Program Accurate
Leave A Comment