Mengenal Lebih tentang Bisnis Retail dan Klasifikasinya. Anda pasti sudah sering mendengar istilah ‘retail’ dalam dunia bisnis. Sebenarnya apa itu bisnis retail dan bisnis seperti apa yang bisa dikategorikan sebagai bisnis retail? Jika Anda tertarik dengan bisnis ini, apa saja klasifikasi, mekanisme, teknik pemasaran, dan hal-hal lain terkait bisnis retail yang perlu Anda ketahui? Sebagai salah satu bisnis yang menjanjikan di era global seperti sekarang ini, tidak heran bila Anda tertarik untuk memiliki bisnis retail sendiri. Maka dari itu, Anda perlu menyimak informasi berikut ini agar pengetahuan Anda tentang bisnis retail semakin bertambah.
Baca Juga : Membuat database Sample retail di Accurate Online
Pengertian tentang Bisnis Retail
Retail sendiri dapat diartikan sebagai proses penjualan produk atau jasa kepada konsumen dalam skala kecil atau eceran dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan pribadi / konsumsi konsumen tersebut. Dengan kata lain, pelaku bisnis retail menjual produk atau jasa mereka langsung kepada konsumen, bukan pada bisnis lain. Proses transaksi pun bisa dilakukan di mana saja, baik melalui toko fisik maupun toko online.
Baca Juga: Accurate Offline
Pelaku bisnis retail merupakan penghubung antara pihak pabrikan dan konsumen. Maka dari itu, retail dianggap sebagai bagian yang penting dalam rantai pasokan (supply chain) karena dapat membantu pabrikan sebagai penghasil produk untuk terhubung dengan konsumen walaupun tanpa ada interaksi langsung. Pihak pabrikan hanya perlu berfokus pada tahap produksi sedangkan retail berfungsi untuk menjual produk tersebut langsung pada konsumen.
Konten :
- Klasifikasi Bisnis Retail
- Berbasis Toko
- Berbasis non-toko
- Berbasis layanan
Mengenal Bisnis Retail
Baca Juga: Aplikasi Accurate
Klasifikasi Bisnis Retail
Bisnis retail dapat diklasifikasikan dalam 3 kategori, yaitu:
Berbasis toko
Transaksi berlangsung melalui perantara toko retail. Klasifikasi ini terbagi dua lagi; toko berdasarkan kepemilikan dan toko berdasarkan barang yang dijual.
Berbasis non-toko
Retail berbasis non-toko biasanya lebih berfokus pada kontak langsung dengan konsumen. Kontak dapat dilakukan secara personal melalui penjualan langsung (direct selling) atau non-personal melalui TV, Internet, email marketing, telepon, atau katalog.
Berbasis layanan
Menawarkan berbagai jenis layanan atau servis pada konsumen. Servis tersebut bisa berupa perbankan, penyewaan, jasa servis elektronik, dsb. Faktor-faktor seperti kualitas layanan, fitur yang ditawarkan, keunikan layanan, dan waktu yang dibutuhkan menjadi hal-hal yang menentukan kesuksesan dari bisnis retail berbasis layanan.
Dari tiga klasifikasi diatas, bisnis retail seperti apa yang ingin Anda tawarkan pada konsumen Anda?
Baca Juga : Masalah yang di hadapi toko retail offline saat ini
Bisnis Retail Berdasarkan Kepemilikannya
Berikut ini jenis-jenis bisnis retail dilihat dari status kepemilikannya:
Retail Independen
Pemilik retail independen membangun bisnis tersebut dari awal, mulai dari perencanaan hingga pendirian usaha retail tersebut. Mereka melakukan semua pekerjaan sendiri tanpa bantuan orang lain untuk menjalankan usahanya. Kebanyakan orang memulai bisnis retail secara independen sebelum akhirnya mereka mampu menggaji karyawan untuk membantu mereka. Selain itu, retailer independen cukup sulit dijalankan terlebih di tengah persaingan yang semakin ketat di dunia bisnis. Tapi, jangan khawatir, bisnis retail independen Anda akan tetap sukses asalkan Anda mampu menarik hati konsumen.
Baca Juga: Cara Berlangganan Accurate Online
Retail yang Sudah Ada
Bisnis retail jenis ini biasanya berupa warisan atau pengalihan kepemilikan dari bisnis yang sudah ada. Anda hanya perlu melanjutkan dan bertanggung jawab pada bisnis tersebut sebagai pemilik baru. Di Indonesia sendiri jenis bisnis retail seperti ini biasanya berupa bisnis keluarga yang diwariskan pada generasi berikutnya.
Mengenal Bisnis Retail
Waralaba
Waralaba atau franchise hampir mirip seperti dealer. Mereka memiliki izin untuk memakai produk, nama, konsep, dan rencana bisnis perusahaan induk. Hanya saja untuk mengantongi izin tersebut, pihak waralaba perlu membayar sejumlah dana yang diajukan pihak tersebut. Hal ini bukan menjadi masalah karena Anda akan memperoleh sarana yang sama dengan pihak perusahaan induk.
Dealer
Bisnis retail ini berupa badan usaha atau perorangan yang bertugas sebagai distributor dari produsen ke konsumen. Biasanya dealer memiliki izin khusus yang diberikan oleh produsen tanpa perlu mengeluarkan biaya apapun. Setelah mengantongi izin tersebut, dealer dapat menjual produk yang dihasilkan oleh pihak produsen.
Mengenal Bisnis Retail
Baca Juga: Program Accurate
Network Marketing
Network marketing atau jaringan pemasaran sering disebut juga sebagai Multi Level Marketing (MLM). Biasanya pihak pemasaran direkrut secara khusus untuk menjual produk dari distributor / produsen. Penjualan dalam ritel jenis ini sangat tergantung pada orang yang berada dalam jaringan. Anda tidak memerlukan toko fisik khusus karena hanya mengandalkan jaringan dalam memasarkan produk.
Corporate Chain
Retail jenis ini terdiri atas dua atau lebih bisnis yang dimiliki oleh beberapa individu pemegang saham dan tergabung dalam satu group. Contoh dari jenis retail ini seperti Ramayana Group, Matahari Group, Yogya Group dsb.
Kesuksesan bisnis tidak lepas dari pembukuan yang baik. Untuk itu gunakan software akuntansi seperti Accurate Online untuk pencatatan bisnia Anda agar lebeh mudah terkelola. Dengan berbagai paket fitur yang saling terintegrasi, Accurate online bisa menyajikan laporan transaksi maupun laporan keuangan hanya dalam hitungan detik. Cek fitur selengapnya disini, Anda juga bisa coba gratis 30 hari disini.
Accurate Online juga memiliki fitur kekinian seperti smartlink e-commerce yang telah terintegrasi dengan marketalce besar seperti Tokopedia, Shopee, Lazada dll untuk inventory dan penjualannnya. Baca artikel selengkapnya disini.
Selain Accurate Online yang berbasis cloud, tersedia juga Accurate 5 yang berbasis desktop yang memilki keungglan telah dilengkapi modul Project dan manufaktur.
Dengan harga Accurate yang terjangkau, Accurate menjadi solusi taerbaik bagi pembukuan bisnis Anda. Cek fitur selengkapnya disini.
Related Posts :
Mengenal Bisnis Retail
- Harga Accurate Online
- Cara berlangganan Accurate Online
- Harga Accurate 5 all varian
- Aplikasi Accurate
- Cara beli Accurate
- Harga software Accurate
- Software Accurate
- Accurate Offline
- Cara aktivasi database Accurate
- Program Accurate
Leave A Comment